Rapat Paripurna Dewan Tentang Pengantar Nota Keuangan Bupati tentang Laporan Keterangan Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Kabupaten Ngawi TA 2023 dan Pandangan Umum Fraksi-Fraksi DPRD

Kamis, 13 Juni 2024, Dewan Perwakilan Rakat Daerah Kabupaten Ngawi menyelenggarakan Rapat Paripurna Dewan yang membahas Pengantar Nota Keuangan Bupati Tentang laporan Keterangan Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Kabupaten Ngawi Tahun Anggaran 2023 dan Pandangan Umum Fraksi – Fraksi DPRD.

Rapat Paripurna ini diselenggarakan di Aula Gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Ngawi.

Rapat paripurna diawali dengan penyampaian apresiasi kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Ngawi, karena dalam pemeriksaan Keuangan Pemerintah Daerah Kabupaten Ngawi tahun ini oleh BPK, memperoleh opini WTP ( Wajar Tanpa Pengecualian ) yang 11 kalinyauntuk itu kami berharap kepada  jajaran Pemerintah  Daerah agar  bisa mempertahankan opini WTP untuk tahun – tahun berikutnya, tentunya melalui pengelolaan keuangan daerah yang tertib, taat pada peraturan perundang – undangan, efektif, efisien, ekonomis, transparan dan bertanggung jawab serta dengan tetap memperhatikan azas keadilan, kepatutan dan manfaat untuk masyarakat, karena seperti kita ketahui mempertahankan itu lebih sulit dan merupakan tantangan yang tidak ringan bagi  semua OPD dilingkup Pemerintah Kabupaten Ngawi.

Pengantar Nota Keuangan tentang Laporan Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Kabupaten Ngawi Tahun Anggaran 2023 disampaikan oleh saudara Wakil Bupati Ngawi. ( Doctor Dwi Rianto Jatmiko, S.H., M.Si., M.H. )

Pandangan Umum Fraksi – fraksi disampaikan oleh masing – masing Juru Bicara Fraksi :

  1. Pandangan Umum Fraksi Partai PDI Perjuangan disampaikan oleh : Sdr. Sojo
  2. Pandangan Umum Fraksi Partai Golkar disampaikan oleh : Sdr. Imam Nasrulloh, S.E., M.Si.        
  3. Pandangan Umum Fraksi Partai Gerindra disampaikan oleh : Sdr. Yudho Ari Saputro.
  4. Pandangan Umum Fraksi Partai Keadilan Sejahtera disampaikan oleh : Sdr. Hj. Hanana Muharomah.
  5. Pandangan Umum Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa disampaikan oleh : Sdr. H. Kalam, S.H.
  6. Pandangan Umum Fraksi Gabungan ( PAN, Nasdem, Demokrat, PPP  ) oleh : Sdr. Supeno, S.Pd., M.Pd.
Sdr. Sojo
Sdr. Imam Nasrulloh, S.E., M.Si.    
Sdr. Yudho Ari Saputro.
Sdr. Hj. Hanana Muharomah.
Sdr. H. Kalam, S.H.
Sdr. Supeno, S.Pd., M.Pd.